Para Uskup Indonesia Misa dan Berdoa di Makam Santo Paulus
Kamis, 13 Juni 2019, para Uskup Indonesia dalam rangkaian kunjungan Ad Limina di Vatikan, berkunjung ke Basilika Santo Paulus dan merayakan Ekaristi di ruang utama, di atas makam Santo Paulus.

Para Uskup ingin menimba lagi semangat mengagumkan Rasul besar bangsa-bangsa ini, yang berhasil mencapai puncak kesatuan dengan Kristus, sehingga dia dapat bersaksi :
“Jika aku lemah, maka aku kuat” (2 Kor. 12:10), sebab “bukan lagi aku sendiri yang hidup, melainkan Kristus yang hidup di dalam aku” (Gal. 2:20).

Di Basilika Sto. Paulus ini, kita dapat melihat lukisan/foto para Paus, mulai dari Santo Petrus sampai yang terakhir sekarang ini.
Usai Misa, dimakam Santo Paulus, para Uskup berdoa sebentar dan mengucapkan syahadat para rasul /aku percaya, sebagai tanda kesetiaan kepada Gereja Roma Katolik.

Selanjutnya, para Uskup memberi hormat kepada Santo Paulus dengan cara menundukkan kepala di depan makam Santo Paulus.
PM – Informasi : Mgr. Agustinus Agus